CW Coffee Telah Hadir di Ngabang, Yuk Diserbu! - Hobby Makan

CW Coffee Telah Hadir di Ngabang, Yuk Diserbu!

Kirim stiker yuk..
+1
1
+1
3
+1
1
+1
1
+1
7
+1
5

Sahabat tentu sudah tidak asing dengan tempat kongkow dan ngopi yang satu ini. Setelah buka cabang baru di Kota Ketapang, kali ini @cwcoffee.id semakin melebarkan sayapnya dengan membuka cabang baru di ibu kota Kabupaten Landak, yakni Kota Ngabang.

Nah lokasinya di Jalan Pemuda, Ngabang, kalian bisa nikmati mulai dari tempat yang nyaman. CW Coffee Ngabang memiliki dua lantai. Serta ada pilihan outdoor maupun indoor dengan ruangan full AC. Desainnya serba kekinian dan instagramabel, suasananya dijamin bikin kalian betah.

Sedangkan kalau bicara soal makanan dan minuman, sahabat semua tentu juga sudah pada tahu. Banyak makanan dan minuman yang enak-enak bisa dipesan. Karena menu-menu yang ada di @cwcoffee.id, selalu sama di tiap cabangnya. Apalagi @cwcoffee.id selalu buka 24 jam.

Semua segmen akan cocok untuk menjadikan @cwcoffee.id sebagai pilihan bersantai. Mau pelajar, anak kuliahan, pekerja kantoran, sampai keluarga bisa seru-seruan makan dan minum di @cwcoffee.id. Nah tunggu apa lagi, sahabat Hobby Makan yang berada di Kota Ngabang dan sekitarnya datang ke @cwcoffee.id.(tim)