Kalian yang pernah menempuh perjalanan jauh dari Pontianak ke daerah hulu Kalimantan Barat, seperti Sintang hingga Putussibau, tentu tahu bagaimana melelahkannya. Terkait hal itu Hobby Makan punya kabar gembira nih untuk sahabat semua. Dijamin kalian akan lebih enak dan tidak lelah ketika harus menempuh perjalanan darat hingga belasan jam.
Caranya cukup memesan tiket di @pt.perintis. Di sana melayani bus kelas VVIP untuk kenyaman sahabat semua menuju wilayah timur Kalimantan Barat. Mulai dari Pontianak – Putussibau (PP). Pontianak – Sintang (PP) dan Pontianak – Badau (PP).
Dengan @pt.perintis kalian bisa dilayani setiap hari. Namanya VVIP artinya fasilitas yang disediakan nyaman dan super lengkap. Suasana di dalam sangat adem. Ada dispenser untuk kalian minum selama perjalanan baik air panas maupun dingin. Lalu juga ada toilet di dalam busnya.
Lalu yang tak kalah enaknya, semua kursi yang disediakan empuk-empuk. Jarak antar kursi cukup jauh sehingga kalian bisa selonjoran dan membaringkan kursi. Bus ini juga dilengkapi bantal dan selimut. Pokoknya benar-benar bikin kalian mager berada di dalamnya.
Hanya di @pt.perintis kalian bisa temukan fasilitas seenak ini. Buruan pesan tiketnya di nomor 081367092013. Dengan harga terjangkau mulai dari Rp200 ribu hingga Rp300 ribu. Ingat perjalanan enak, ingat bus @pt.perintis.(tim)