Nasi Goreng Gila Bar-bar yang Enak Dengan Bumbu Rahasia! - Hobby Makan

Nasi Goreng Gila Bar-bar yang Enak Dengan Bumbu Rahasia!

Kirim stiker yuk..
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Hobby Makan nemu tempat makan yang bar-bar nih di Jakarta Timur. Tepatnya di daerah Cipinang Muara Raya, di pinggir Jalan Aneka Elok II, ada gerobakan yang menjual Nasi Goreng Gila, Prapatan 32. Harga satu porsinya Rp19 ribu.

Nasi Goreng Gila, Prapatan 32 ini buka sejak tahun 2008. Kalau biasanya nasi gila menggunakan nasi putih, kalau nasi goreng gila ini menggunakan nasi goreng. Lauknya ada campuran sosis, ayam, bakso, ati ampela, dan sayuran.

Cara memasaknya yang bar-bar. Sekali masak langsung puluhan porsi, satu kuali penuh. Kalau soal rasa, sahabat gak perlu bimbang. Bang Evan sudah cobain sendiri kelezatannya. Rasanya gurih, wangi, toppingnya juga enak. Itu karena ada bumbu rahasia berupa rempah yang dicampur ke dalam toppingnya.

Bang Evan sampai borong 100 porsi untuk traktiran sahabat Hobby Makan yang ada di Jakarta Timur. Kalian yang belum kebagian traktiran wajib banget coba. Nasi Goreng Gila, Prapatan 32 ini bukanya dari pukul 17.00 sore, sampai pukul 01.00 malam.(tim)