Tempat Makan Kambing Unik di Solo, Habis Masak Pancinya Dilempar! - Hobby Makan

Tempat Makan Kambing Unik di Solo, Habis Masak Pancinya Dilempar!

Kirim stiker yuk..
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
1

Masih di Kota Solo, dan masih ditemani Mas Bayu dari Info Makan Solo. Bang Evan diajak ke tempat makan yang unik, karena terkenal dengan panci atau wajan yang dilempar. Lokasinya di Jalan Honggowongso, ada namanya Sate Kambing dan Tengkleng Rica Rica Pak Manto.

Cara memasaknya masih tradisional. Menggunakan tungku, dan arang bakar. Olahan makanan di sana semuanya menggunakan bahan baku kambing. Baik untuk sate, tongseng, maupun tengkleng rica ricanya. Saat memasak tengkleng rica rica, tukang masaknya selalu menggunakan panci yang berbeda-beda. Setelah digunakan, panci langsung dilempar ke sebuah wadah, untuk kemudian dicuci.

Tempat ini juga selalu ramai, dan menjadi salah satu kuliner khas yang wajib dikunjungi ketika ke Kota Solo. Bahkan dalam satu hari, penjualnya bisa menghabiskan sampai 20 ekor kambing. Untuk satu porsinya, isinya banyak banget. Mungkin bisa untuk dimakan bersama dua sampai tiga orang.

Olahan daging kambingnya ternyata empuk. Rasanya juga enak, percampuran gurih, manis, dan asin menjadi satu. Sahabat yang senang dengan daging kambing, dan olahannya, wajib banget cobain menu-menu di Sate Kambing dan Tengkleng Rica Rica Pak Manto.

 

Kalian yang sedang berada di Kota Solo, wajib mampir ke Sate Kambing dan Tengkleng Rica Rica Pak Manto. Tempat makan khas yang menjadi tujuan wisata kuliner ini bukanya dari pukul 08.00 pagi, sampai pukul 20.00 malam. Selamat mencoba!(tim)