Sempat Diremehkan, Lele Krispi Ini Malah Jadi Laris! - Hobby Makan

Sempat Diremehkan, Lele Krispi Ini Malah Jadi Laris!

Kirim stiker yuk..
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Bang Evan nemu kuliner yang unik lagi nih. Namanya Lele Krispi Arroyan. Lokasinya di pinggir Jalan KH Mas Mansyur, Kota Tangerang. Cabangnya juga ada di daerah Pondok Kacang. Ini cocok banget bagi kalian yang senang makan ikan lele, tapi dengan olahan yang berbeda.

Cara pembuatannya, lele yang sudah dimarinasi, kemudian dibalur tepung, lalu digoreng menjadi lele krispi. Harga per porsinya Rp10 ribu, sudah dapat lele, nasi, dan sambal. Kalau lelenya doang hanya Rp6 ribu saja. Sambalnya ada dua pilihan, sambal matang, atau sambal matah.

Menurut para pelanggan di sana, selain lelenya yang memang enak, sambalnya juga menggugah selera. Setelah Bang Evan coba, ternyata memang benar-benar enak. Baik lele maupun sambalnya juara. Wajar jika dalam sehari penjualnya bisa membawa sampai 60 kilogram lele. Bang Evan kemudian borong 200 porsi lele krispinya, untuk traktiran sahabat Hobby Makan yang ada di Kota Tangerang.

Menurut penjualnya di awal mereka sempat diremehkan, bahkan ditertawakan karena menjual lele krispi. Banyak yang menganggap jualan lele krispi itu aneh. Tapi ternyata setelah dicoba, justru banyak yang suka.

Bahkan saat ini banyak yang rela antre untuk membeli lele krispi Arroyan ini. Sahabat yang mau mencoba bisa langsung datang ke alamatnya. Lele Krispi Arroyan ini bukanya dari pukul 15.00 sore, sampai habis. Sahabat wajib datang awal agar gak kehabisan.(tim)