Hobby Makan nemu olahan ayam goreng yang unik lagi nih. Kali ini di Kota Semarang, tepatnya di bundaran Jalan Cinde Raya Barat. Penjualnya menggunakan gerobak sederhana, yang langsung menggoreng ayamnya di tempat. Ayam goreng di sini terkenal sangat murah. Namanya ayam geprek Arista.
Pilihan ayamnya ada bagian paha, sayap, dan leher. Harga per porsinya hanya Rp10 ribu sudah dengan ayam, sambal, nasi, kremes, dan es teh manis. Untuk sambalnya ada dua pilihan yang bisa sahabat coba. Ada sambal terasi, dan ada sambal bawang. Kalian bisa minta ayamnya digeprek, atau pun tidak.
Nasi ayam ini sudah buka sejak 2016 lalu. Dari awal buka sampai sekarang harganya belum pernah naik. Tetap Rp10 ribu per porsi lengkap. Meski jualan di pinggir jalan dengan harga yang super murah, tapi kualitasnya gak kaleng-kaleng. Ayamnya saja digoreng dengan minyak goreng merek Sunco.
Soal rasa juga gak main-main. Bang Evan dan Mami Tiwi sudah buktikan kelezatannya. Nasinya pulen, bumbu ayam gorengnya terasa sampai ke tulang. Kremesannya juga enak. Sahabat yang ke Semarang wajib banget cobain ayam geprek ini.
Hobby Makan sampai borong 100 porsi untuk traktiran sahabat yang ada di Kota Semarang. Ayam geprek Arista ini bukanya dari pukul 08.00 WIB sampai malam. Dijamin gak akan menyesal kalau kalian coba.(tim)